Kamis, 10 Januari 2019

Gulai cumi




Bahan isi :
1 butir telur
4 buah tahu
1 sdt garam
1 sdt merica bubuk
1/2 sdt kaldu jamur
.
Bumbu cemplung :
1 lembar daun kunyit simpulkan
5 lembar daun jeruk
3 lembar daun salam
2 batang serai ambil putihnya geprek
1 buah asam kandis
Garam dan gula pasir, secukupnya
1 sdt kaldu jamur
.
Bumbu yang dihaluskan :
10 cabai merah keriting (sy skip)
10 cabai rawit (sy skip)
1 cm jahe
1 cm lengkuas
10 bawang merah
5 siung bawang putih
1/2 sdt ketumbar
1/2 sdt merica
2 cm kunyit bakar
3 butir kemiri bakar
.
Cara membuat :
.
- kukus tahu, lalu hancurkan tahu dengan garpu, masukkan telur, garam, kaldu jamur dan merica bubuk aduk rata
- cuci bersih cumi, buang tinta dan plastiknya, kucurin dg air jeruk nipis. Diamkan selama 15 menit
- cuci bersih kembali cumi, tiriskan.
- masukkan tahu ke dalam badan cumi, sampai penuh. Dan sematkan lidi di badan cumi,cagar tahu tidak keluar. - tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan bumbu cemplung, aduk rata lagi. Tuang santan biarkan sampai mendidih.
- masukkan cumi isi tahu dan kepala cumi masak sampai matang. Tambahkan garam, gula dan kaldu jamur. Koreksi rasa.
Siap disajikan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar